Tutorial : Penggunaan Form Layout bagian 2

Pada Tutorial : Penggunaan Form Layout bagian 1 saya telah memberikan contoh source code penggunaan FormLayout, untuk artikel kali ini saya akan membahas lebih lanjut mengenai isi yang ada pada source code tersebut. Seperti pada artikel saya sebelumnya bahwa FormLayout merupakan framework yang memang dirancang untuk mempermudah dan mempercepat dalam pembuatan tampilan berbentuk form.
Pada source code tersebut dapat kita pilah ada tiga bagian penting yang menjadi inti dari penggunaan FormLayout yaitu class FormLayout, DefaultFormBuilder, dan CellConstraints. Namun sebelumnya saya akan membahas terlebih dahulu konsep yang ada pada FormLayout. Konsep yang dipakai pada framework ini sebenarnya mirip dengan konsep yang terdapat pada Layout bawaan java yaitu GridBagLayout, dimana tampilan layar dibagi menjadi row dan column, pada layar komputer biasa kita menyebutnya dengan koordinat x dan koordinat y. Pada FormLayout ini menggunakan konfigurasi string untuk menentukan posisi dan ukuran komponen yang akan kita tempatkan pada layar. Mari kita lihat contoh berikut ini.

Tutorial : Penggunaan Form Layout bagian 1

Untuk memenuhi janji saya pada posting sebelumnya, kali ini saya akan membahas bagaimana penggunaan form layout. Namun sebelum membahas lebih lanjut, saya akan menjelaskan secara singkat mengenai apa dan mengapa kita menggunakan Form Layout. Form Layout merupakan Form framework yang dikembangkan oleh Jgoodies dan dipergunakan untuk mempermudah dalam pembuatan form atau tampilan.
Bagi programmer java baik yang sudah mahir maupun yang masih pemula, tentunya sangat memahami bahwa untuk membuat tampilan yang baik dan rapi tidaklah mudah. Kita biasanya untuk membuat suatu tampilan berbentuk form biasanya menggunakan Gridbaglayout. Nah menurut saya pribadi membuat form menggunakan layout ini tidak menyenangkan, bahkan pada implementasinya sangat menyiksa. Mari kita lihat perbedaan cara penggunaan keduanya.

Tutorial : Autocomplete dengan SwingX JXComboBox

Kali ini saya akan membahas bagaimana cara membuat Autocomplete yang sederhana menggunakan JXCombobox yang ada di SwingX. Untuk yang belum pernah tau apa itu autocomplete, mari bahas autocomplete ini bersama-sama. Autocomplete merupakan komponen yang akan otomatis mencari data yang kita ketikan pada suatu combobox maupun texfield, pencairan ini dapat biasanya dilakukan dengan mencari data yang sama persis maupun data yang hampir mirip. Jika kalian masih bingung dengan penjelasan diatas ada baiknya kalian menyimak gambar berikut dibawah ini. Saya sediakan dua gambar mengenai autocomplete ini yang satu sebelum kita menuliskan sesuatu dan disebelah kanannya setelahnya.

Tutorial : Membuat Closeable Tabpane lebih mudah dengan Netbeans Open IDE Lib

Kita berjumpa lagi diruangan blog ini, kali ini saya akan menunjukan cara membuat Closeable Tabpane di Java dengan cara yang lebih mudah dan praktis, yaitu dengan menggunakan Library bawaan Netbeans Open IDE. Namun sebelumnya saya akan memberikan sedikit gambaran mengenai closeable tab ini. Tentunya bagi kalian yang telah terbiasa dengan Browser Mozilla Firefox maupun Google Chrome telah mengenal closeable tab ini. Tab yang akan kita buat kali ini tentunya akan sangat mirip dengan yang ada di kedua Browser tersebut. Nah untuk dapat membuat tab yang seperti itu, ada beberapa lib yang harus kalian punya, jika kalian sudah terbiasa menggunakan Netbeans sebagai IDE, maka kalian tinggal mencari di Folder Instalasi Netbeans. File library atau jar yang akan kita gunakan adalah sebagai berikut :
  1. org-openide-awt.jar
  2. org-openide-util.jar
  3. org-openide-util-lookup.jar

Tutorial : Auto Request Focus ke Komponen berikutnya Ketika menekan tombol Enter di Java

Berjumpa kembali diblog ini, kali saya akan membagikan ilmu tentang bagaimana caranya ketika kita menekan tombol enter, misalkan pada textfield, akan otomatis loncat pada komponen textfield, combobox, maupun textarea berikutnya. Java standarnya tidak menyediakan fasilitas otomatis ini, jadi kita sekarang akan mencoba memainkan rangkaian code untuk dapat merealisasikan hal tersebut.
Tanpa berlama-lama lagi silahkan kalian lihat source code dibawah ini. Kode dibawah ini cukup ditambahkan dibagian utama program atau aplikasi, misalkan di Mainframe. Silahkan dilihat dan dipelajari dengan seksama.

Tutorial : Membuat Filter List lebih mudah dengan SwingX

Oke, hari ini saya akan membahas cara membuat Filter List dengan menggunakan fitur-fitur atau class-class yang ada di SwingX. Saya rasakan dahulu saat pertama kali belajar java, sangat kesulitan untuk membuat Filter List ini. Pernah juga saya searching di Internet dan mendapatkan contoh yang implementasinya lumayan rumit, apalagi dengan keadaan pada saat itu yang masih awam dengan java. Maka dari itu saya akan menjelaskan bagaimana sih, atau ada gak ya cara yang lebih mudah ? Jawaban simple nya ada dan caranya sangat mudah. Jika kalian belum punya library atau jar file SwingX ini kalian silahkan lihat di Tutorial saya sebelumnya yaitu Tutorial : Menggambar di JPanel lebih mudah. Jika sudah punya silahkan lanjut kebagian berikutnya.